Semua orang berhak bermimpi, semua orang berhak punya cita-cita. Apa cita-citaku?? hehe
yang jelas, untuk sekarang ini cita-citaku adalah sebagai seorang khafidzoh. Khafidzoh adalah investasi dunia dan akhiratku, semoga ketika nanti di akhirat orangtuaku dapat mengenakan mahkota surga dariku. amiin...
Mei 2013 nanti insyaALLAH khataman bilghoib, syarat untuk mengikuti khataman tersebut adalah sudah sampai juz 25. Dan sekarang, Oktober 2011 aku masih di awal juz 5. Aku memprediksikan bahwa aku bisa mencapainya ketika setiap hari aku bisa menambah satu kaca (satu halaman), saat liburan semester 4 ke 5 insyaALLAH aku menambah 1 halaman setiap harinya.. Itulah cita-citaku, bagaimana dengan cita-citamu? hehe
0 komentar:
Posting Komentar